Aldila/Astra Akan Hadapi Unggulan 2 di Perempatfinal WTA Bogota

ayotenis.com, Bogota - Srikandi tenis andalan Merah PutihAldila Sutjiadi (27), dan pasangan gandanya, Astra Sharma (27) dari Australia, bakal bertarung menghadapi  duet unggulan kedua, Irina Maria Bara (Rumania)/Ekaterine Gorgodze (Georgia) di babak delapan besar turnamen WTA Bogota.

Laga antara Aldila/Astra, demikian sapaan akrab Aldila Sutjiadi/Astra Sharma, kontra Iriana/Ekaterine dijadwalkan akan dimainkan pada Jumat (08/04/2022) dini hari WIB. Hal tersebut seperti diungkapkan oleh Indriatno Sutjiadi, ayah Aldila, dalam keterangan yang diterima tenisIndonesia.com dan ayotenis.com (07/04).

"Jadwal main Ganda QF WTA 250K BOGOTA, Aldila/Astra Sharma vs Seed-2 main sesi ke-2 sekitar jam 01:00 Jum'at. Mohon dukungannya, terima kasih." tutur Indriatno.

Seperti telah kami beritakan sebelumnya, Aldila/Astra berhak tampil di babak kuarterfinal setelah mereka dengan perkasa berhasil menggasak pasangan gado-gado, Rebecca Peterson (Swedia)/Anna Karolína Schmiedlová (Slowakia).

Bertanding pada Rabu (06/04/2022) pagi WIB, Aldila/Astra mempecundangi Rebecca Peterson/Anna Karolína Schmiedlová dalam dua set langsung, 7-5, 7-5.

Sementara itu Iriana/Ekaterine harus berjuang keras sebelum bisa menggenggam tiket babak perempatfinal turnamen berhadiah total 250.000 dollar AS atau sekitar Rp 3,6 Milyar ini. Mereka di babak 16 besar mendapat perlawanan sengit dari pasangan non unggulan, Kamilla Rakhimova/Yana Sizikova.

Iriana/Ekaterine akhirnya berhasil menghempaskan Kamilla/Yana usai berjibaku selama tiga set dengan kedudukan akhir 3-6, 6-4, (10-7).

Sementara itu pasangan unggulan teratas turnamen bertajuk "Copa Colsanitas presentado por Zurich" ini, Sabrina Santamaria (Amerika Serikat)/Natela Dzalamidze, melenggang mulus ke babak delapan besar usai mendepak duet non unggulan, Sara Errani (Italia)/Aleksandra Krunić (Serbia).

Sabrina/Natela menekuk Sara/Aleksandra lewat kemenangan straight set 6-2, 7-5.

Turnamen WTA Bogota yang bergulir sejak Senin (04/04/2022) direncanakan bakal rampung pada Minggu (10/04/2022).

Hasil-hasil pertandingan dan Info turnamen tenis terkini lainnya dapat disimak di tenisIndonesia