Atlet JITA Dominasi Final ITF Widjojo Soejono XL

ayotenis.com, Surabaya – Gelaran International Junior Tennis Championship "ITF Widjojo Soejono" ke XL yang tengah berlangsung di Kota Surabaya, telah menyelesaikan babak semifinal, Jumat (06/10/2023). Atlet-atlet binaan salah satu sekolah tenis terbaik di Indonesia, Jakarta International Tennis Academy (JITA) tampil dominan dengan mengunci empat dari empat tempat di semua nomor yang dipertandingkan, tunggal putra-putri dan ganda putra-putri.

Partai final tunggal putra bakal mempertemukan atlet JITA, Raphael Dandi Perwira Paska kontra petenis Australia, Oliver King.

Dandi, begitu sapaan Raphael Dandi Perwira Paska, maju ke babak puncak setelah berhasil mengandaskan perlawanan rekan senegaranya, M Rizky Varrellito.

Pada partai semifinal yang dipertandingkan di lapangan Kodam V Brawijaya Tennis Court Surabaya, Jumat (06/10/2023) siang WIB, Dandi menekuk Varrellito lewat duel ketat selama tiga set, dengan kedudukan akhir 6-7(5), 6-4, 6-3.

Sementara Oliver King melangkah ke final setelah menang atas petenis seeded keempat, Jahfal Muna Kanahaya dari Indonesia.

Oliver yang pada turnamen ini menempati posisi unggulan teratas, harus berjuang rubber set sebelum bisa menghentikan perlawanan petenis tuan rumah itu. Oliver menang dengan skor 6-0, 7-6(5), 6-2.

Final tunggal putri akan mempertemukan atlet JITA, Cylova Zuleyka Hukmasabiyya versus petenis Jepang, Lisa Anzai.

Cylova maju ke final setelah ia membuat kejutan dengan berhasil menumbangkan petenis unggulan teratas, Shinar Zahra Shukayna Heriyadi Sunggoro, 6-2, 6-4.

Sementara Lisa berhak tampil ke final setelah berhasil mendepak petenis China, Anna Yang, 6-7(2), 6-2, 6-2.

Final ganda putra akan saling berhadapan antara atlet JITA, Raphael Dandi Perwira Paska, yang berpasangan dengan atlet klub berbeda, M Ragil Putra Yudha, melawan pasangan beda negara Howard Chan (Hong Kong)/Teetawat Tavachphongsri (Thailand).

Sementara final ganda putri bakal saling berjibaku antara atlet JITA, Cylova Zuleyka Hukmasabiyya, yang berduet dengan atlet klub lain, Shinar Zahra Shukayna Heriyadi Sunggoro, menghadapi sesama pasangan Indonesia, Mischka Sinclaire Goenadi/Tiara Naura Nur Azizah.

"Semoga di final besok anak-anak tetap fokus dan confidence sehingga mereka dapat meraih hasil terbaik." tutur founder & owner JITA coach Goenawan Tedjo Sutikno, saat ditemui ayotenis.com seusai pertandingan semifinal ITF Widjojo Soejono.

Dari kiri ke kanan: Ahmad Fauzan, Raphael Dandi Perwira Paska,
founder & owner JITA coach Goenawan Tedjo Sutikno, Cylova Zuleyka Hukmasabiyya dan Rafalentino ali Da costa