Menpora Dito Antusias Saksikan Turnamen Harum Energy Men's World Tennis Tour

ayotenis.com, Jakarta  Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, menyaksikan langsung turnamen tenis profesional bertitel "Harum Energy Mens World Tennis Tour", pekan kedua di lapangan tenis The Sultan Hotel & Residence, Jakarta, Senin (19/06/2023).

Pria bernama lengkap Ario Bimo Nandito Ariotedjo itu, tampak menikmati pertandingan yang diikuti oleh sejumlah petenis putra papan atas Negeri ini.

Selain Menpora Dito, pada kesempatan tersebut juga hadir beberapa tokoh tenis nasional, antara lain Dr. Rildo Ananda Anwar dan Lawrence Barki.

Harum Energy Mens World Tennis Tour menurut rencana bakal bergulir selama tiga pekan, untuk pekan pertama telah berlangsung pada 12 s/d 18 Juni 2023, kemudian pekan kedua dimulai hari ini, Senin, 19 Juni hingga 25 Juni 2023, dan pekan ketiga dijadwalkan berlangsung pada 26 Juni 2023 s/d 02 Juli 2023.

Pada pekan pertama lalu, petenis andalan tuan rumah, Justin Barki sukses menorehkan prestasi dengan berhasil menjadi runner-up. Yang menarik, ia melaju hingga ke babak pamungkas setelah membuat kejutan demi kejutan dengan menumbangkan sederet petenis unggulan.

Pada babak kuarterfinal yang dimainkan di lapangan tenis The Sultan Hotel & Residence, Jakarta, Sabtu (17/6), Justin menyingkirkan seeded ketujuh, Kazuma Kawachi dari Jepang, lewat pertarungan dua set langsung, yang berkesudahan dengan skor 6-4, 6-4.

Di babak sebelumnya, Justin berhasil menumbangkan petenis unggulan kedua, Yanki Erel asal Turki.

"Kita berbuat maksimal untuk kemajuan tennis Indonesia." tutur Dr. Rildo Ananda Anwar saat dihubungi ayotenis.com (19/06)

Menpora Dito Ariotedjo (tengah) bersama Dr. Rildo Ananda Anwar (kiri)
dan Rizki Dwianda Rildo (Putra Bpk Rildo Ananda Anwar)