Hasil Tenis SEA Games: Libas Chenda Som, Aldila Sutjiadi Melenggang ke Perempatfinal

ayotenis.com, Hanoi  – Petenis cantik kebanggaan Merah Putih, Aldila Sutjiadi, mengawali perjuangannya di nomor tunggal putri tenis SEA Games Hanoi dengan hasil sempurna. Dila, demikian sapaan akrab peraih emas ganda campuran pada Asian Games 2018 itu, sukses menjejakkan kaki ke perempatfinal usai mengandaskan perlawanan wakil Kamboja, Chenda Som.

Bertanding di Hanaka Paris Ocean Park Bac Ninh, Selasa (17/05/2022), Dila yang pada ajang ini ditempatkan sebagai unggulan ketiga, membabat habis Chenda Som dengan skor telak 6-0 pada set pembuka.

Dominasi Dila berlanjut ke set berikutnya. Tampil impresif Dila kembali mengunduli Chenda Som dengan skor telak 6-0.

"Aldila Sutjiadi menang 6-0, 6-0 atas petenis Kamboja, Chenda Som. Dengan hasil ini Aldila maju ke QF." tutur Indriatno Sutjiadi saat dihubungi ayotenis.com (17/05)

Berikutnya di babak delapan besar pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara ini, Dila bakal berduel menghadapi pemenang laga antara Sze Lim Xuan dari Malaysia Vs Anchisa Chanta asal Thailand. Hingga berita ini kami sajikan, hasil pertandingan antara Sze Lim Xuan kontra Anchisa Chanta belum kami ketahui.

Selain turun di nomor tunggal, Dila juga dijadwalkan akan berlaga di sektor ganda campuran berpasangan dengan Christopher Rungkat.

Video Highlights Tennis SEA Games XXXI Hanoi Vietnam | Womens Singles: Aldila Sutjiadi (Indonesia) Vs Chenda Som (Cambodia):