PELTI Jatim: Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1443 H

ayotenis.com, Jember - Ketua 1 Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI), Prof. Dr. Ir. Soetriono, M.P., menyampaikan ucapan selamat memasuki bulan Ramadhan kepada para pelaku dan pecinta tenis Indonesia dimanapun.

"Kepada seluruh pengurus PELTI mulai PP, Pengprov, Pengkab, Pengkot, para atlet tenis, segenap pelaku dan pecinta tenis dimanapun, saya atas nama Pengurus PELTI Jawa Timur mengucapkan selamat memasuki bulan Ramadhan 1443 Hijriah dan selamat menjalankan ibadah puasa bagi yang menjalankannya." tutur Prof. Soetriono dalam keterangan yang diterima tenisIndonesia.com dan ayotenis.com, Sabtu (02/04/2022).

Pria yang juga menjabat sebagai Dekan Fakultas Pertanian Universitas Jember (Unej) itu, tak lupa menghaturkan ucapan Mohon maaf lahir dan batin kepada segenap Pengurus Pusat (PP), Pengurus Provinsi (Pengprov), Pengurus Kabupaten (Pengkab), Pengurus Kota (Pengkot) PELTI seluruh Indonesia, para atlet tenis serta semua pelaku dan pecinta tenis Indonesia dimanapun.

"Saya pribadi dan atas nama pengurus PELTI Jawa Timur menghaturkan Mohon maaf lahir dan batin." imbuhnya

"Dengan menjalankan ibadah puasa dan melakukan yang terbaik, tetap menjaga kondisi kesehatan serta kebugaran tubuh. Insya Allah kita semua akan mencapai kemenangan pada ujung perjuangan dan perjalanan kita. Kemenangan bukan hanya bagi diri kita sendiri, namun kemenangan untuk seluruh rakyat dan bangsa Indonesia." sambung Prof. Soetriono.

"Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan 1443 H dengan khusyuk dan damai. Mohon maaf lahir dan batin." tutupnya.

Prof. Dr. Ir. Soetriono, M.P