Unej Kembali Gelar Laga Persahabatan

ayotenis, Jember, Jawa Timur 24 Agustus 2020 - Tim tenis Universitas Jember (Unej) kembali menggelar pertandingan persahabatan, kali ini mereka kedatangan tamu dari Pulau Garam, Madura, yakni skuad tenis Universitas Wiraraja (UNIJA) Sumenep, Jawa Timur.

Laga persahabatan yang dihelat dengan maksud guna lebih mempererat tali silaturahmi diantara kedua perguruan tinggi tersebut, diadakan pada hari Minggu (23 Agustus 2020)

"Sebagai ajang mempererat tali silaturahmi, dan mengenalkan pemain muda ke club yang punya rata-rata pemain yang lumayan." tutur Prof. Dr. Ir. Soetriono, M.P., dari Unej saat dihubungi ayotenis.com disela-sela kegiatan (23/8).

Kedua kubu sama-sama menurunkan para pemain andalan mereka pada pertandingan persahabatan yang berlangsung di Gelanggang Olahraga (GOR) Unej tersebut.

"Dari tim Unej kami khusus menurunkan anggota internal klub Unej. Sementara dari  Unija sumenep beteran senior dan yunior." imbuh pria yang juga menjabat sebagai wakil ketua 1 Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) Jawa Timur dan ketua umum Pengurus Kabupaten (Pengkab) PELTI Jember ini.

Pada event tersebut, Soetriono yang bertandem dengan Verta, berhasil membuka kemenangan bagi skuad tuan rumah dengan mengalahkan duet Unija, yang di partai pembuka menampilkan Roni dan Candra. Hasil ini tidaklah terlalu mengherankan lantaran Soetriono selama ini juga dikenal sebagai atlet tenis veteran, yang telah terbiasa malang melintang di berbagai kejuaraan tenis mulai tingkat daerah hingga nasional.

Baca juga Jadwal Turnamen dan Info Tenis Terkini lainnya