Kalahkan Gugun, Valdo Makin Termotivasi

ayotenis, Jakarta 13 Juli 2020 - Kejutan mewarnai perhelatan hari keenam kompetisi simulasi pertandingan internal yang diselenggarakan oleh Pengurus Pusat (PP) Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) bagi para petenis putra. Salah satu petenis masa depan Merah Putih, Nauvaldo Jati Agatra, berhasil menekuk anggota skuad Piala Davis Indonesia 2020, M Gunawan Trismuwantara.

Bertanding di Lapangan Tenis Outdoor Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jl. Pintu I Senayan, Jakarta, Senin, 13 Juli 2020, Valdo, demikian Nauvaldo Jati Agatra lebih kerap disapa, mengalahkan Gugun, panggilan karib M Gunawan Trismuwantara, melalui pertarungan ketat selama tiga set yang berkesudahan dengan skor 6-4, 3-6, 10-4.

"Pada pertandingan tadi saya berusaha semaksimal mungkin untuk menang, pantang menyerah, fight mati-matian." kata Valdo kepada ayotenis.com usaibertanding.

Remaja tampan yang pada tanggal 12 Juli kemarin tepat berusia 17 tahun tersebut, mengaku senang bisa mengalahkan salah satu petenis muda terbaik Indonesia yang juga merupakan anggota tim Davis Cup itu.

"Perasaan saya tentu senang dan hasil ini membuat motivasi saya terus naik." imbuhnya.

Selain berduel melawan Gugun, di hari keenam Valdo juga berjibaku menghadapi Lucky Candra Kurniawan. Sementara Gugun di hari yang sama juga bertarung melawan Tegar Abdi Satrio Wibowo.

Gunawan Trismuwantara vs Nauvaldo Jati Agatra
Gunawan Trismuwantara vs Nauvaldo Jati Agatra