Pada partai semifinal yang berlangsung di Melbourne, Kamis (30 Januari 2020) petang waktu setempat, Priska/Eala yang pada turnamen ini didapuk sebagai seeded keempat, harus mengakui ketangguhan pasangan gado-gado tersebut dengan skor cukup telak 1-6 di set yang pertama.
Akan tetapi Priska dan Eala mampu bangkit di set kedua dan menggembok set tersebut dengan skor 7-5. Kedudukan imbang 1-1 memaksa pertandingan harus dituntaskan lewat set penentuan yang menggunakan sistem super tie break.
Karmila/Linda kembali mampu mendominasi jalannya laga diawal set ketiga. Priska/Eala bahkan sempat tertinggal jauh 1-7. Tetapi duet Asia Tenggara itu tetap tenang dan berusaha meraup poin demi poin.
Karmila/Linda semakin mendekati gerbang kemenangan saat mereka memimpin 8-4. Namun Priska/Eala tetap tak gentar sedikitpun. Mereka dengan sabar mengais satu demi satu angka hingga berhasil menyamakan skor menjadi 8-8.
Nampaknya pasangan ganda Indonesia - Filipina itu telah menemukan bentuk permainan terbaiknya. Mereka berhasil merebut dua poin terakhir untuk sekaligus menutup set penentuan dengan skor 10-8. Priska/Eala melenggang ke Final!
Perjalan Priska/Eala di Australia Terbuka yunior 2020:
Putaran pertama vs Elina Avanesyan (Rusia) / Liubov Kostenko (Ukraina): 7-5, 4-6, 10-8
Putaran kedua vs Julie Belgraver (Prancis)/Pia Lovric (Slovania): 6-2, 4-6, 11-9
Perempatfina vs Aubane Droguet/Selena Janicijevic (Prancis): 7-6(2), 6-2
Semifinal vs Kamilla Bartone/Linda Fruhvirtova: 1-6, 7-5, 10-8
Baca juga Info Tenis Terkini lainnya, silahkan klik tautan ini
Priska Madelyn Nugroho/Alexandra Eala Pijakkan Kaki ke Final Australia Terbuka |