Petenis berkebangsaan Serbia itu berhak maju ke babak empat besar menyusul kemenangan yang dipetiknya di babak perempat final atas petenis Kanada, Milos Raonic.
Pada laga kuarterfinal yang berlangsung di Rod Laver Arena, Selasa (28 Januari 2020) malam waktu setempat, Djokovic yang merupakan unggulan kedua pada turnamen ini, mendepak petenis kelahiran 27 Desember 1990 itu dengan tiga set langsung, 6-4, 6-3, 7-6 (1).
Djokovic bakal berduel kontra Roger Federer yang di babak delapan besar membukukan kemenangan dramatis atas petenis Amerika Serikat, Tennys Sandgren, melalui pertarungan sengit yang menegangkan selama lima set.
Federer yang diambang kekalahan pada set keempat ketika sudah tertinggal 1-2, mampu menyelamatkan tujuh match points untuk kemudian sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Akhirnya petenis Swiss itu mampu menang dengan skor 6-3, 2-6, 2-6, 7-6(8), 6-3.
Novak Djokovic Melaju ke Semifinal Australia Terbuka Usai Tekuk Raonic |