Kejuaraan Tenis Veteran Piala Bupati Tulungagung: Sang Guru Besar Belum Terbendung, Tembus Semifinal

ayo tenis, Tulungagung, 28 Desember 2019 - Salah satu petenis veteran andalan kabupaten Jember, Soetriono, yang berpasangan dengan petenis asal Kota Malang, Sholekan, belum terbendung dan meneruskan langkah impresifnya pada lanjutan gelaran kejuaraan tenis veteran bertajuk "Piala Bupati Tulungagung 2019" yang tengah berlangsung di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Pasangan ganda Jawa Timur itu melaju ke babak semifinal.

Soetriono / Sholekan memijakkan kaki ke babak empat besar nomor ganda putra kelompok umur 50 tahun, setelah di babak perempat final menyingkirkan duet Agun dari Kalimantan Timur dan Khalif.

Bertanding di lapangan tenis Gelanggang Olahraga (GOR) Rejo Agung, Kabupaten Tulungagung, Sabtu malam WIB, Soetriono / Sholekan yang pada turnamen ini ditempatkan sebagai unggulan kelima, mengandaskan perlawanan Agun / Khalif dengan skor 8-4.

"Di perempat final tadi kami berdua berusaha main tanpa beban dan fokus karena kami belum pernah tahu permainan lawan dari Kalimantan." kata Soetriono ketika dihubungi ayotenis.com usai bertanding (28/12)

Berikutnya di babak semifinal kejuaraan tenis yang dihelat dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Tulungagung ke-814 tersebut, Soetriono / Sholekan harus berjibaku menghadapi lawan yang lebih tangguh, yakni pasangan unggulan pertama, Rahadi dan Slamet dari Kabupaten Tulungagung.

Duet andalan tuan rumah itu menjejakkan kaki ke babak empat besar menyusul kemenangan yang mereka petik di babak kuarter final atas pasangan ganda Kota Kediri, Muji Slamet / Komari. Rahadi / Slamet menang dengan skor ketat 8-6.

"Di babak semifinal kami akan kembali berusaha tampil solid, fokus dan tanpa beban. mudah-mudahan lawan yang terbebani lantaran mereka menyandang status juara nasional Korpri dan tuan rumah." imbuh pria yang biasa disapa prof Tri tersebut.

Sekedar informasi tambahan, Soetriono atau yang secara resmi lebih dikenal dengan nama lengkap Prof. Dr. Ir. Soetriono, M.P. adalah guru besar di Fakultas Pertanian Universitas Negeri Jember (Unej). Mampukah sang profesor membuat kejutan dan melaju ke babak final? Menarik untuk kita nantikan hasil semifinal nomor ganda putra kelompok umur 50 tahun kejuaraan tenis veteran Piala Bupati Tulungagung 2019 ini.

Berita ini dipersembahkan oleh Peter Sport - Harga spesial untuk Atlet (0816-1994-829)


Kejuaraan Tenis Veteran Piala Bupati Tulungagung: Soetriono/Sholekan ke Semifinal