ITF Asia 14 & Under Closed Championships 2019: Naura Masih Berpeluang Melaju ke Perempat Final

Ayo Tenis, Doha, 5 November 2019 - Langkah Faried Widya Rohmadhiansyah/Widarta Nurhidayat akhirnya harus terhenti di babak perempat final kejuaraan ITF Asia 14 & Under Closed Championships 2019 yang berlangsung di Kota Doha, Qatar.

Laju pasangan ganda putra yunior kelompok umur (KU) 14 tahun andalan Indonesia itu kandas, menyusul kekalahan yang mereka alami di babak kuarter final atas pasangan ganda unggulan teratas, Amir Milushev / Bobur Mirzo Yokubjonov.

Pada pertandingan yang berlangsung di Doha, hari Selasa (5 November 2019), Faried Widya Rohmadhiansyah/Widarta Nurhidayat harus mengakui ketangguhan duet Uzbekistan itu straight set 3-6, 4-6.

Hasil yang tak jauh berbeda juga dituai oleh Widarta Nurhidayat yang berlaga di nomor tunggal untuk memperebutkan posisi 17-24.

Wida, demikian Widarta Nurhidayat akrab disapa, kembali menderita kekalahan diajang ini. Petenis asal Kota Kediri, Jawa Timur itu takluk pada wakil Yordania, Zaid Mashni, yang pada kejuaraan ini ditempatkan sebagai unggulan kedelapan.

Wida kalah usai berduel sengit selama tiga set yang berkesudahan dengan skor tipis 1-6, 6-4, 12-10.

Sementara itu, Faried Widya Rohmadhiansyah baru akan bertanding kembali pada hari Rabu (6 November 2019) menghadapi petenis Taiwan, Yi-Hsuan Chen untuk memperebutkan tempat ke 17-24. 

Di pertandingan perebutan posisi 17-24 sebelumnyaYi-Hsuan Chen menjegal wakil Malaysia, Thoybah Rahim dengan dua set langsung 6-4, 6-2, sementara Faried Widya Rohmadhiansyah mendapatkan bye.

Di sektor tunggal putri, Kholisa Siti Maisaroh gagal melaju ke babak 8 besar setelah tak berhasil melewati hadangan unggulan utama, Pari Singh.

Lisa, sapaan karib Kholisa Siti Maisaroh, harus mengakui ketangguhan petenis putri yunior andalan India itu setelah bertarung dua set, berkedudukan akhir 2-6, 2-6.

Tunggal putri andalan Merah Putih lainnya, Tiara Naura Nur Azizah, baru akan bertanding kembali pada hari Rabu (6/11) untuk memperebutkan tiket babak perempat final melawan Ashurbekova Munisa asal Uzbekistan yang pada turnamen ini didaulat sebagai seeded keenam.

Di nomor ganda putri, Kholisa Siti Maisaroh/Tiara Naura Nur Azizah juga terhenti di babak kuarter final. Duet Srikandi Muda andalan Indonesia itu menyerah pada pasangan ganda Malaysia, Iman Syuhada Abdullah / Sze Xuan Lim yang merupakan unggulan kedua.

Kholisa Siti Maisaroh/Tiara Naura Nur Azizah kalah dari duet asal Negeri Jiran itu straight set 2-6, 4-6.


ITF Asia 14 & Under Closed Championships 2019: Tiara Naura Nur Azizah