Yang terbaru, pada awal bulan November 2019 mendatang, salah satu perguruan tinggi negeri terbesar di Indonesia itu bakal menyelenggarakan turnamen tenis bertajuk "Kejuaraan Tenis Ganda Beregu Putra & Perorangan Antar Instansi Unej Cup VI Tahun 2019" yang bakal diadakan pada tanggal 7 hingga 9 November 2019.
"Info awal. Akan diadakan kejuaraan antar instansi beregu putra dan Ganda perorangan bebas usia, UNEJ CUP VI, pada tanggal 7, 8 dan 9 November 2019." tulis Prof. Dr. Ir. Soetriono, M.P., ketua Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Tenis seluruh Indonesia (Pelti) Jember dalam keterangan persnya yang diterima ayotenis.com, Senin (7 Oktober 2019).
"Nomor yang dipertandingkan, Beregu: 1. Jumlah 105 minimal 50, 2. Jumlah 90 minimal 45, 3. Jumlah 80 minimal 40 dan nomor Perorangan ganda bebas usia. Kejuaraan ini menyediakan total hadiah puluhan juta rupiah, dan piala. Syarat mengikuti kejuaraan ini adalah harus pegawai di instansi pemain bekerja, dengan ditunjukan SK dan kartu pegawai." imbuh Pria yang akrab disapa Prof Tri tersebut.
Guru besar di Fakultas Pertanian Unej tersebut menambahkan bahwa kejuaraan tenis Ganda Beregu Putra & Perorangan Antar Instansi Unej Cup VI Tahun 2019 akan dipertandingkan di beberapa lapangan tenis yang tersebar di Kabupaten Jember, yaitu lapangan tenis Unej dan lapangan tenis PKPSO Kaliwates, Jember.
"Untuk juara tahun 2018 lalu adalah team PLN Surabaya, kemudian posisi runner up ditempati oleh team Universitas Brawijaya, Malang dan sebagai semifinalis adalah team tuan rumah, Universitas Jember dan team Kodam V Brawijaya." lanjutnya.
"Sementara untuk juara Unej Cup I diraih oleh team Pengprov Jawa Timur. Team Universitas Jember sendiri hingga saat ini masih memegang rekor sebagai team yang paling banyak mengoleksi gelar juara, yaitu pada perhelatan Unej Cup II, III dan IV. Jadi, team Unej telah berhasil menyabet gelar juara sebanyak 3 kali." pungkas Prof Tri diakhir keterangan persnya.
Informasi lengkap terkait kejuaraan tenis Ganda Beregu Putra & Perorangan Antar Instansi Unej Cup VI Tahun 2019 akan segera disampaikan dalam waktu dekat.
#ayotenis #waktunyatenis
Kejuaraan Tenis Ganda Beregu Putra & Perorangan Antar Instansi Unej Cup VI Tahun 2019 |