Duet yang diproyeksikan bakal membela Merah Putih diajang pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara, Sea Games, Manila 2019 tersebut, tampil sebagai kampiun menyusul kemenangan yang mereka petik di laga pamungkas atas pasangan ganda kembar, Fitriani Sabrina/Sabatini Fitriana atau yang biasa disapa Ana/Ani.
Pada final ideal yang mempertemukan Bea/Eci sebagai unggulan teratas, kontra Ana/Ani sebagai seeded kedua, yang berlangsung di court 3 komplek lapangan tenis The Sultan Hotel & Residence, Senayan, Jakarta, pada Sabtu (12 Oktober 2019) petang WIB, Bea/Eci menang setelah harus bertarung ketat selama tiga set.
Kendati masih terbilang yunior, Ana/Ani cukup bisa memberi perlawanan pada duo senior mereka tersebut. Namun segudang pengalaman yang dimiliki Bea dan Eci tak bisa dipungkiri. Akhirnya Bea dan Eci yang sudah malang melintang di berbagai kejuaraan WTA tersebut berhasil mengandaskan perlawanan Ana/Ani dengan skor 46, 63, [10-8].
Seusai pertandingan, Eci sedikit berbagi komentar terkait kemenangan dirinya dan Bea atas Ana/Ani di partai puncak.
"Ya hari ini kita berdua pastinya udah bermain lebih baik dari babak sebelumnya, karena sebenarnya menang dengan kondisi yang sedang ngga enak mainnya itu sulit tetapi kita berdua tetap berjuang untuk bisa keluar dari situasi yang terburuk. Tetapi pasti seneng bisa juara di turnamen ini." kata Eci ketika dihubungi ayotenis.com melalui pesan singkat WhatsApp.
Eci juga memuji penampilan duet bersaudara Ana/Ani yang dinilainya bermain bagus di pertandingan final harin ini.
"Dan lawan juga bermain bagus hari ini.." imbuh Eci sebelum mengakhiri perbincangannya bersama kami.
Kalahkan Fitriani Sabrina/Sabatini Fitriana, Beatrice Gumulya/Jessy Rompies Juara Moya Open |