US Open: Tumbangkan Unggulan Ketiga, Priska Lolos ke Perempat Final

Ayo Tenis, US Open, 5 September 2019 -  Petenis putri yunior terbaik Indonesia saat ini, Priska Madelyn Nugroho, membuat kejutan besar dengan menjungkalkan unggulan ketiga nomor tunggal putri, Alexa Noel, pada lanjutan turnamen tenis grand slam Amerika Serikat Terbuka yunior 2019. Dara cantik kelahiran 29 Mei 2003 sekaligus memastikan diri melaju ke babak perempat final.

Priska yang kini bertengger di peringkat tunggal ke 26 dunia yunior (International Tennis Federation - ITF) itu, di babak ketiga secara meyakinkan mendepak petenis petenis putri yunior andalan tuan rumah tersebut dengan kemenangan telak dua set langsung.

Bertanding di court 17 USTA Billie Jean King National Tennis Center Flushing Meadows - Corona Park Flushing New York, Amerika Serikat, Kamis (5 September 2019) siang waktu setempat, Priska menghempaskan petenis ranking 7 dunia yunior itu dengan skor 6-2 dan 6-1.

Kemenangan ini sekaligus revans kekalahan Priska yang ditekuk Noel di perempat final turnamen grand slam Wimbledon 2019. Kala itu Priska takluk dengan skor 6-7(4) 2-6.

Berikutnya di babak 8 besar salah satu turnamen tenis terakbar sejagad itu, Priska harus kembali berduel menghadapi petenis unggulan, kali ini seeded kelima, Qinwen Zheng dari China.

Petenis Negeri Tirai Bambu itu menggenggam tiket kuarter final menyusul kemenangan yang dipetiknya di babak ketiga atas petenis non unggulan asal Rusia, Daria Frayman. Qinwen Zheng menghempaskan Daria straight set 6-4 dan 6-0.

Hasil lengkap Priska Madelyn Nugroho di turnamen grand slam Amerika Serikat Terbuka yunior 2019 (Hingga babak ketiga, 5 September 2019):

Tunggal Putri 

Babak 1: Priska vs Skyler Marie Grace Grishuk (Amerika Serikat): 2-6, 6-4 dan 6-4.
Babak 2: Priska vs Adrienn Nagy (Hongaria):  6-4 dan 6-2.
Babak 3: Priska vs Alexa Noel (3) (Amerika Serikat: 6-2 dan 6-1.
Perempat Final: Priska vs Qinwen Zheng (5): ?

Ganda Putri

Babak 1: Priska Madelyn Nugroho/Annerly Poulos (Australia) vs Kamilla Bartone (Latvia)/Oksana Selekhmeteva (Rusia): 1-6 dan 0-6

#ayotenis #waktunyatenis 


US Open: Tumbangkan Unggulan Ketiga, Priska Madelyn Nugroho Lolos ke Perempat Final