Tenis ASEAN Schools Games 11: Tiga Petenis Indonesia Melaju ke Semifinal Nomor Tunggal

Semarang, Jawa Tengah, 21 Juli 2019 - Tiga petenis andalan Indonesia memastikan diri melaju ke babak semifinal nomor tunggal putra dan putri diajang pesta olahraga khusus pelajar ASEAN School Games 2019 (ASG) yang berlangsung di Kota Semarang, Jawa Tengah.


Tenis ASEAN Schools Games 11: Tiga Petenis Indonesia Melaju ke Semifinal Nomor Tunggal

Ketiga petenis tuan rumah yang menjejakkan kakinya ke babak 4 besar tersebut adalah: Nauvaldo Jati Agatra yang turun di nomor tunggal putra, serta Janice Tjen dan Fitriani Sabatini yang tampil di nomor tunggal putri.

Nauvaldo Jati Agatra melenggang ke semifinal setelah di babak 8 besar mengandaskan perlawanan wakil Malaysia, Mitsuki Leong Wei Kang. Nauvaldo mengganyang petenis Negeri Jiran itu dengan skor 8-4.

Di pertandingan berikutnya, Nauvaldo harus berjibaku menghadapi lawan tangguh, yaitu wakil Thailand, Patorn Hanchaikul yang pada pesta olahraga pelajar terbesar se-ASEAN ini ditempatkan sebagai unggulan teratas. Di Kuarter final petenis Negeri Gajah Putih itu tanpa kesulitan yang berarti menyingkirkan wakil Kamboja, Sam Davith dengan angka 8-0.

Di sektor tunggal putri, unggulan pertama Janice Tjen memastikan tiket babak 4 besar usai memetik kemenangan atas petenis Filipina, Minette April Bentillo. Janice melumat Minette dengan kemenangan telak 8-0 tanpa balas.

Selanjutnya Janice bakal berduel melawan wakil Thailand, Lanlana Tararudee untuk memperebutkan satu tempat di babak final. Lanlana Tararudee yang didapuk sebagai unggulan ketiga, di babak 8 besar menyisihkan wakil Malaysia, Lim Sze Xuan dengan angka 8-3.

Sementara Fitriani Sabatini maju ke semifinal setelah di perempat final menghempaskan wakil Singapura, Charlotte Yeo Shang-Le. Ani, demikian Fitriani Sabatini akrab disapa, menyingkirkan Charlotte dengan skor telak 8-1.

Ani yang ditempatkan sebagai unggulan keempat, pada babak 4 besar akan menantang seeded 2, Lunda Kumhom dari Thailand yang di babak sebelumnya mengalahkan wakil Malaysia, Nur Innez Sabrina Bt Mohd Noor, 8-1.

Mari kita dukung dan doakan perjuangan ketiga putra dan putri andalan Indonesia diajang ASEAN School Games 2019 ini agar mereka mampu meraih hasil yang terbaik harapan kita semua. 

#ayotenis #waktunyatenis