Australia Terbuka 2019: Pengalaman Berharga Bagi Priska Di Grand Slam Pertamanya

Priska Madelyn Nugroho telah menunjukkan perjuangan serta kegigihan yang luar biasa pada debut perdananya tampil di turnamen tenis level grand slam, Australia Terbuka yunior 2019.

Priska Madelyn Nugroho
Di pertandingan pertama, salah satu petenis yunior andalan Indonesia tersebut berhasil menghempaskan petenis asal Korea Selatan, Yeon Woo Ku dan di laga kedua, dara kelahiran Jakarta, 29 Mei 2003 itu secara gemilang sukses menyingkirkan seeded 6 asal Amerika Serikat Lea Ma.

Walaupun di salah satu turnamen tenis paling akbar di dunia itu, Priska tak diunggulkan, namun petenis yang turut berjasa menghantarkan tim piala Fed yunior Indonesia menduduki peringkat 8 besar dunia itu mampu menampilkan permainnan terbaiknya hingga melenggang ke babak ketiga.

Kendati akhirnya laju Priska terhenti di babak ketiga usai harus mengakui keunggulan unggulan 9, Karmila Bartone dari Latvia lewat laga sengit tiga set yang berkesudahan dengan skor 3-6, 6-3 dan 3-6, namun apa yang ditampilkan oleh Priska pada turnamen ini sudah semestinya mendapatkan apresiasi dan acungan jempol.

Perjalanan Priska masih panjang, masih banyak kejuaraan-kejuaraan besar yang sangat mungkin bakal dilakoninya. Tetap semangat Priska Madelyn Nugroho!

Berikut data-data Priska Madelyn Nugroho dan lawan-lawannya di turnamen grand slam Australia Terbuka yunior 2019*):

Nama: Priska Madelyn Nugroho
Lahir: Jakarta, 29 Mei 2003
Umur: 15
Ranking ITF: 44 (per 21 Januari 2019)
Ranking Tertinggi: 44 (14 Januari 2019)
Seeded: -

Nama: Yeon Woo Ku
Lahir: Korea Selatan, 15 Maret 2003
Umur: 15
Ranking ITF: 129 (per 21 Januari 2019)
Ranking Tertinggi: 126 (31 Desember 2018)
Seeded: -

Nama: Lea Ma
Lahir: 01 Februari 2001
Umur: 17
Ranking ITF: 19 (per 21 Januari 2019)
Ranking Tertinggi: 19 (23 Juli 2018)
Seeded: 6

Nama: Karmila Bartone
Lahir: Riga, Latvia, 07 Juni 2002
Umur: 16
Ranking ITF: 21 (per 21 Januari 2019)
Ranking Tertinggi: 21 (21 Januari 2019)
Seeded: 9

*sumber: situs resmi ITF